Oleh : Iqbal Putra Suheri
Saat fajar telah menyapa
Kau bangkit dari tempat tidur mu
Bersiap diri mencari rezeki
Padahal fisikmu sangatlah rapuh
Badanmu sangatlah ringkih
sang surya berada pada titik tertinggi
Kau tanpa lelah terus menjemput rezeki
Hanya untuk membeli seragam sekolah kami dan kebutuhan keluarga ini
Aku telah sadar inilah bentuk pengorbanan yang nyata
Demi kami memakai toga
Kau rela melawan terik matahari dan hujan dari langit
Kau adalah pahlawan
Pahlawan keluarga ini
Pelita dunia ini
Sekali lagi terimakasih ayah
Sumber Gambar : Google