Drama korea sudah tidak asing lagi dikalangan mahasiswa, banyak drama korea yang mengisahkan tetang kehidupan mahasiswa dan memotifasi buat semangat mahasiswa teesebut. Drama Korea mengacu pada drama televisi di Korea, dalam sebuah format mini seri, diproduksi dalam bahasa korea. Banyak dari drama ini telah menjadi popular di seluruh Asia dan telah member kontribusi pada fenomena umum dari gelombang Korea, dan juga “Demam Drama” di beberapa Negara. Drama Korea yang paling populer juga telah menjadi populer di bagian Negara lain seperti Amerika Latin, Timur Tengah, dan bagian lain (Anonim, 2012).
Drama ini biasanya melibatkan konflik
terkait dengan hubungan, tawar-menawar uang, dan hubungan antara mertua dengan menantu. Selain itu juga terkait dengan rumitnya hubungan cinta segitiga dimana pemeran wanita biasanya jatuh cinta dengan seorang “anak nakal” karakter utama yang menganiaya dirinya. Drama Korea ini biasanya berlangsung dari 16 episode hingga 25 episode, kalau pun ebih bisa mencapai 100 episode dan paling sering tidak melebihi 200 episode (Anonim, 2012)
Genre yang kedua adalah drama sejarah Korea (juga dikenal sebagai sa geuk), yang merupakan dramatisasi fiksi sejarah Korea. Seni bela diri, pertarungan pedang dan kuda sering menjadi komponen besar dari drama sejarah Korea ini. Drama Korea baik drama sejarah atau drama modern, biasanya ditandai dengan kualitas produksi yang sangat baik, karakter dengan kedalaman, cerdas naskah tetapi sebagian besar bergantung pada penggunaan karakter pola dasar (Anonim, 2012)
Nah ini dia 4 Drama korea yang cocok dengan mahasiswa. Dan bisa membangkitkan semangatmu dalam perkuliahan.
- Reply 1994
Berbeda dengan series Reply lainnya, drama Korea Reply 1994 berkisah tentang kehidupan kampus para tokohnya. Awal cerita drama ini dimulai dari sebuah indekos yang terletak di Seoul. Saat memasuki semester baru di Korea, indekos yang dikelola oleh Sung Dong Il dan istrinya Lee Il Hwa ini pun menerima beberapa anak kos.
Indekos tersebut pun mempertemukan enam mahasiswa yang berasal dari berbagai daerah di Korea Selatan. Keenam mahasiswa tersebut belajar di jurusan yang berbeda-beda dan memiliki karakter yang berbeda-beda pula.
2. Start-up
Meski menurut Nielsen Korea rating Start Up sempat turun menjelang tamat, drama satu ini tetap menjadi yang paling populer di 2020. Yap, popularitasnya bahkan sempat memecah belah dunia perdrakoran, yang heboh menentukan Nam Do San (Nam Joo Hyuk) atau Han Ji Pyeong (Kim Seon Ho) buat menjadi kekasih Seo Dal Mi (Suzy).
3.Confession Couple
Dibintangi oleh aktris Jang Na Ra, aktor Son Ho Jun, dan Jang Ki Yong, drama ini juga dikenal dengan judul Go Back Couple. Drama yang tayang pada tahun 2017 ini sempat mencuri perhatian karena jalan ceritanya yang asyik.
Confession Couple bercerita mengenai pasangan suami istri berusia 38 tahun yang mulai menyesali pernikahan mereka dan sering bertengkar. Suatu hari entah bagaimana, keduanya mengalami perjalanan waktu dan kembali ke masa-masa kuliah ketika mereka masih berusia 20 tahun. Itu adalah masa-masa di mana keduanya bertemu pertama kali dan merajut jalinan asmara sebagai pasangan kekasih.
4. Age of Youth
Drama Korea bertema perkuliahan ini mengisahkan tentang persahabatan 5 wanita, Yoon Jin Myung (Han Ye Ri), Jung Ye Jun (Han Seung Yeon), Song Ji Won (Park Eun Bin), Yoo Eun Jae (Park Hye Soo), dan Kang Yi Na (Ryu Hwayoung). Kelimanya merupakan teman sekamar yang memiliki mimpi berbeda yang ingin digapainya. Walaupun tidak benar-benar mememiliki ikatan persaudaraan tetapi kelimanya saling tolong menolong jika ada salah satu yang mengalami kesulitan.
Tr : Khairunnisa Piliang
sumber foto : movieden