Teropongdaily, Medan-Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Pijar Universitas Sumatera Utara (USU) menggelar Serah Terima Jabatan (Sertijab) kepengurusan periode 2024/2025 di Aula Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) USU, Kamis (20/03/2025).
Sertijab ini menjadi langkah awal bagi kepengurusan baru untuk meningkatkan kualitas pers mahasiswa di lingkungan Pijar USU.
Pimpinan Umum Pijar USU periode 2024/2025, Muhammad Fikri Haikal Saragih, mengungkapkan perasaannya setelah resmi dilantik.
“Setelah dilantik, saya merasakan tanggung jawab yang cukup besar dan sedikit rasa takut. Namun, banyak dukungan, saran, serta masukan dari para alumni yang membantu saya mengontrol semuanya. Jadi, saya merasa senang atas amanah ini,” ujarnya.
Ia menegaskan bahwa selama masa kepemimpinannya, ia akan fokus pada peningkatan kualitas organisasi. Salah satu program awal yang direncanakan adalah kompetisi online yang dapat diikuti oleh LPM dari berbagai kampus lainnya.
“Di awal kepengurusan, kami akan mengadakan kegiatan yang berfokus pada peningkatan kualitas. Jika terealisasi, akan ada kompetisi online yang dapat melibatkan LPM dari luar kampus,” tambahnya.
Di akhir pernyataannya, ia menyampaikan harapan agar kepengurusan baru dapat menjalankan program dengan baik sesuai dengan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) Pijar USU.
“Saya berharap kepengurusan baru ini bisa menjalankan Pijar dengan baik, meskipun ada tantangan yang harus dihadapi. Semoga semua program kerja dan amanah yang diemban dapat terselesaikan sesuai dengan AD/ART yang ada dan bisa diteruskan dengan lebih baik ke depannya,” pungkasnya.
Tr : Ayu Rahma & Anggi Nayla