Teropongonline, Medan- Masa Ta’aruf Pimpinan Komisariat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (PK IMM FK UMSU) adakan Small Group Disscusion (SGD) guna menambah pengetahuan dan perkenalan akan dunia kampus. Kegiatan berlangsung di Gedung Auditorium UMSU Jl. Gedung Arca No.53 Kota Medan. Kamis, (26/09/19).
.
Qory Aulia D. Lubis selaku ketua panitia Masta FK menjelaskan bahwa SGD ini dilakukan tanpa buku catatan dan menggunakan Ilmu pengetahuan sendiri dan kegiatan ini dilaksanakan setiap 2 kali dalam satu Minggu.
.
“SGD itu kalau di perkuliahan kami di buat satu kelompok di satu kelas terus kami dari kedokteran dua kali pertemuan dalam seminggu. jadi di minggu pertama kami dikasi kasus terus kami mahasiswanya di suruh bahas tapi tidak boleh melihat catatan jadi seperti pengetahuan yang diketahui saja tanpa catatan. Keduanya di bahas kembali dengan literatur yang tepat dan benar,” jelasnya.
.
Disisi lain Ashry Ramadhan Ginting selaku Secretary Of Training juga mengatakan SGD sebagai peserta Masta FK dapat lebih dekat pada seniornya dan bertujuan agar para Maba FK dapat lebih mengenal kehidupan kampus serta dapat mengetahui solusi-solusi ketika ingin cepat lulus
.
“Itu sebagai metode pendekatan saja antara instruktur nya dengan kelompok nya karna kalau di kedokteran harus kita buat erat lagi dan Instruktur juga yang akan menjelaskan bagaimana kehidupan kampus ini dan bagaimana solusi agar bisa cepat lulus, “jelasnya.
.
Ashry juga menuturkan harapannya kepada MABA FK agar dapat memiliki etika yang lebih baik walau dimanapun mereka berada. “Harapannya setiap maba harus memiliki etika yang baik dimanapun ia injakan kakinya ia harus memiliki etika yang baik,” harapnya.
Tr: Iqbal Putra Suheri
Editor : Ryzki Alhaj