Komunitas Peradilan Semu Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) menyelenggarakan “Regional Moot Court Compention anti Human Trafficking Piala Rektor Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara 2020” dan Seminar Nasional dengan tema “Upaya preventif pencegahan dan pemberantasan tindak pidana perdagangan orang” di Auditorium. Jumat (06/03/20).
Acara pembukaan dihadiri oleh Dr.Rudianto MSi selaku Wakil Rektor III, Muhammad Hafis Siregar selaku Ketua Komisi Pengadilan Semu, Robert A. Napitupulu, AP., MSi selaku Kepala Bidang Pemberdayaan Perempuan, Anak dan Masyarakat Kota serta dihadiri oleh mahasiswa Universitas Samudra Langsa, Universitas Sari Mutiara Indonesia, Universitas Pembangunan Pancabudi, dan Institut Agama Islam Negri Langsa.
Ketua Komunitas Pengadilan Semu, Hafiz Siregar dalam sambutannya menjelaskan bahwa upaya preventif pencegahan dan pemberantasan tindak pidana perdagangan orang sangat penting agar kegiatan seperti ini dapat menular ke wilayah barat dan timur karena perdagangan orang yang terus meningkat setiap tahunnya “kami berharap kegiatan ini dapat membuat mahasiswa menjadi penegak hukum yang memiliki integritas dan kapabilitas baik juga tinggi,” ujarnya.
tambahnya, ia mengatakan ingin mengajak seluruh mahasiswa deligasi mahasiswa Sumatera Utara untuk mencegah perdagangan orang “saya juga ingin mengajak seluruh mahasiswa khususnya deligasi mahasiswa Sumatera Utara untuk menjadi pelopor dalam pendidikan dan pencegahan perdagangan orang,” tuturnya.
selain itu, Hafiz berharap kegiatan seperti ini dapat menular di wilayah barat dan timur ” kegiatan seperti ini dapat menular di wilayah lain, baik di wilayah barat dan timur agar menjadi teladan bagi masyarakat, keluarga dan bangsa karena perdagangan orang setiap tahunnya masih mengalami peningkatan. Dalam hal ini peran mahasiswa dan penegak hukum harusnya menjadi pelopor dan dapat mengevaluasi serta dapat memberi pembelajaran kepada masyarakat terkait bahayanya perdagangan orang ini sendiri,” tutupnya.
Tr : khalisasa
Editor : M. Lutfi Nasution