Teropongdaily, Medan- Tanggapi perihal Piala Dunia 2022 Qatar, mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) prediksikan negara yang akan dijagokan. Sabtu, (19/11/2022).
Seperti yang kita ketahui, ajang bergengsi Sepakbola di Dunia yaitu Piala Dunia 2022 di Qatar akan berlangsung pada besok hari (20/11). Hal ini tentunya menyita perhatian kalangan pecinta sepakbola, tak terkecuali mahasiswa.
M. Fadhil Aditya selaku Ketua Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Sepakbola UMSU mengatakan ia menjagokan Brazil pada Piala Dunia tahun ini.
“Pada Piala Dunia tahun ini ya seperti biasa, saya selalu dukung Brazil. Alasannya itu karena suka dengan taktiknya sih yang cukup agresif, ditambah banyak pemain bintang terutama Neymar Jr sebagai idola saya juga dan sebenernya pun saya juga mengidolakan Roberto Firmino, hanya saja tidak dipanggil pada Piala Dunia tahun ini,” katanya.
Fadhil juga mengatakan prediksinya terkait negara-negara yang akan masuk ke putaran semifinal dan lolos ke putaran Final Piala Dunia.
“Kalo menurut saya sih yang bakal masuk empat besar itu ada Brazil, Netherlands, Argentina dan Portugal. Kalau di putaran finalnya itu kemungkinan Brazil bertemu dengan Netherlands dan yang menjadi juara nya itu adalah Brazil,” harapnya.
Berbeda dengan Fadhil, Bayu Adjie Nugraha, mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial Ilmu Politik (Fisip) Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU), sangat menjagokan Inggris pada Piala Dunia tahun ini.
“Piala Dunia kali ini saya sangat menjagokan Inggris, karena saya ngefans dengan Wayne Rooney dan Klub asal Inggris, yaitu Manchester United,” sebutnya.
Seperti halnya Fadhil, ia pun memiliki prediksi negara apa saja yang akan masuk ke putaran semifinal dan final pada Piala Dunia tahun ini.
“Kalau menurut saya, yang akan masuk di semifinal itu negara Argentina, Brazil, Portugal dan Perancis atau juga Inggris. Akan ke final itu Argentina dan Brazil, meskipun hati pinginnya Inggris masuk ke Final,” ungkapnya.
Terakhir, Bayu dan Fadhil turut mengatakan praduga mereka untuk negara underdog pada ajang Piala Dunia tahun ini ialah Serbia dan Denmark.
Sumber foto : westfield australia
Tr : Arib Batubara
Editor : Choirun Anisah Sabilah