Teropongdaily, Medan-Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Sumatera Utara (Sumut) kunjungi Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 16 Medan dalam rangka program IJTI Goes to School. Selasa, (01/11/2022) lalu.
Kegiatan yang juga merupakan bagian dari program kerja IJTI Sumut ini diikuti 60 siswa/i yang mayoritas duduk di kelas XII dan dengan antusias ikuti pelatihan tentang dasar-dasar fotografi dan videografi yang dibawakan Efri Gunanda selaku bidang Multimedia IJTI Sumut, serta materi video editing yang dibawakan Zen Setia selaku bidang Organisasi.
Ketua IJTI Sumut, Tuti Alawiyah Lubis mengatakan selain merupakan program kerja, IJTI Sumut Goes to School merupakan upaya para jurnalis televisi guna mengedukasi kaum remaja terutama yang berstatus sebagai siswa/i.
“Di era teknologi saat ini, kita ingin mengedukasi para remaja yang berstatus pelajar agar lebih dapat memanfaatkan kecanggihan teknologi menjadi sebuah hal yang mempertajam kreatifitas dan bermanfaat bagi dirinya sendiri dan orang lain,” ujarnya.
Di lain sisi, hal senada diungkapkan oleh Franz Depari selaku staff kesiswaan SMA Negeri 16 Medan yang menyatakan bahwa dengan digelarnya pelatihan dan program IJTI Sumut Goes to School memberikan pengalaman dan edukasi yang baik di bidang video jurnalistik.
“Pelatihan dan program IJTI Sumut Goes To School ini dapat memberi pengalaman dan edukasi yang baik terutama di bidang video jurnalistik kepada para siswa/i. Kami juga mengharapkan adanya kegiatan lanjutan untuk pelatihan seperti ini. Semoga ilmu yang sudah dibagi oleh pemateri dapat diserap oleh para siswa/i dan dapat berguna serta diterapkan,” ungkapnya.
Tr : Dede Prastyo & Agustia Ningsih
Editor : Choirun Anisah Sabilah