Teropongdaily, Medan- Prof. Dr. Akrim, M.Pd selaku Wakil Rektor (WR) II Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) resmi dikukuhkan sebagai guru besar pada bidang Ilmu Pendidikan. Pengukuhan ini digelar pada rapat senat di Auditorium UMSU. Jum’at, (02/09/2022).
Dalam pengukuhan ini, Prof. Dr. Akrim mengangkat judul ‘Konstruksi Ilmu Pendidikan Profetik Integralistik Paradigmatik Nilai Humanis-Sosiologis dan Teologis-Islamistik’.
“Berdasarkan latar sejarah, pendidikan Islam mampu mengantarkan umat muslim ke masa keemasannya pada abad-abad pertengahan,” katanya.
Prof. Dr. Akrim mengatakan kemajuan pendidikan Islam salah satunya karena mengedepankan nilai-nilai parenial seperti nilai-nilai profetik yang melahirkan kesadaran kemanusiaan seiring dengan tumbuhnya kesadaran ketuhanan pada diri subjek pendidikan secara simultan.
Kemudian, Prof. Dr. Agussani, MAP selaku Rektor UMSU turut memberikan kata sambutan pada upacara pengukuhan guru besar. Upacara pengukuhan ini merupakan bentuk komitmen dalam membangun dan mengembangkan sumber daya dosen, sekaligus menjawab tuntutan akreditasi.
Prof. Agussani juga menyampaikan harapannya untuk sejumlah dosen serta Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Sumatera Utara (Sumut) yang sedang dalam proses meraih guru besar.
“Mudah-mudahan dalam waktu dekat, akan ada lagi pengukuhan guru besar. Kita tunggu Wakapolda Sumut, Brigadir Jendral (Brigjend) Dadang Hartanto yang saat ini dalam proses pengurusan guru besar,” kata Rektor.
Acara ini juga dihadiri langsung oleh Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Prof. Dr. Haedar Nasir, MSi, Ketua Umum Aisyiah Dr. Siti Noordjannah Djohantini, MSi, Wakapolda Sumut Brigjend. Pol. Dr. Dadang Hartanto, Wakil Ketua (Dewan Perwakilan Rakyat Daerah) DPRD Sumut, Rahmansyah Sibarani, WR serta tokoh masyarakat dan agama lainnya.
Tr : S F Namira
Editor : Andini Rizky