Teropongdaily, Medan-Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD), Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU), laksanakan presentasi persiapan pendanaan kegiatan Program Penguatan Kapasitas (PKK) Organisasi Kemahasiswaan (Ormawa), Jumat (17/05/2024).
Ketua Tim HMJ PGSD UMSU, Aji Joko mengucapkan rasa bangga atas pencapaian tersebut.
“Bangga bisa sampai di titik sekarang, tidak disangka tim dan pembimbing mampu bekerja dengan maksimal dalam membuat proposal,” ucapnya.
Kemudian, Aji menyampaikan motivasi dan semangat untuk seluruh anggota timnya.
“Untuk anggota tim, seberapa pun waktu yang kita miliki harus kita manfaatkan selagi kita mampu,” sampainya.
Wakil Dekan (WD) III FKIP, Dr. Mandra Saragih, M.Hum., mengatakan berharap untuk lulus pendanaan dan dapat bermanfaat.
“Program Studi (Prodi) PGSD FKIP UMSU, Dosen Pembimbing dan Para Tim sangat berharap untuk lulus pendanaan dan proposal ini dapat bermanfaat buat masyarakat,” pungkasnya.
Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Dekan III FKIP UMSU, Dr. Mandra Saragih, M.Hum., SRCC Fakultas, Gugus Penjamin Mutu Fakultas FKIP UMSU, Afiv Toni Saragih, M.Pd., Unit Penjamin Mutu PGSD FKIP UMSU, Mawar Sari, M.Pd., AIFO Fit, Tim HMJ PGSD, HMJ Bimbingan Konseling, HMJ Akuntansi FKIP UMSU beserta Dosen Pembimbing.
Tr: Rabiatul Adawiyah
Editor: Salsabila Balqis